Pendanaan Perusahaan Pemula Berbasis Riset (PPBR)  

https://www.brin.go.id/pendanaan-perusahaan-pemula-berbasis-riset/

BRIN memberikan kesempatan bagi dosen untuk memanfaatkan dan mengkomersialisasikan hasil-hasil risetnya melalui program Pendanaan Perusahaan Pemula Berbasis Riset (PPBR).

Program pendanaan perusahaan pemula berbasis riset ini merupakan pembiayaan untuk calon perusahaan startup/rintisan berbasis hasil riset BRIN agar siap untuk menjadi perusahaan pemula yang mendatangkan keuntungan (profitable) dan berkelanjutan (sustainable).

Peserta yang terpilih akan mengikuti mentoring selama maksimal 6 bulan dan peserta yang lulus mentoring akan mendapatkan pendanaan sampai dengan 300 juta rupiah per tahun dengan pendanaan multi tahun (maksimal 2 tahun) dan dapat diperpanjang selama 1 tahun berdasarkan evaluasi tahunan.

Batas pendaftaran adalah 10 Maret 2022. Kunjungi https://pendanaan-risnov.brin.go.id/ untuk mengetahui persyaratan dan jadwal seleksinya. Ayo Kawan BRIN siapkan dirimu untuk mengikuti pendanaan perusahaan pemula berbasis riset batch 2.

Informasi lebih lanjut, dapat menghubungi WA di 081282572737 atau melalui email di dana-risnov@brin.go.id